Jumat, 17 Maret 2017

Prediksi Atletico Madrid vs Sevilla 19 Maret 2017

Dijadwalkan akan berhadapan dengan salah satu kandidat juara La Liga, Sevilla di Vicente Calderon pada hari Minggu (19/3) malam nanti.

Hingga Jornada ke 28 La Liga kemarin, Atletico Madrid masih tertahan di peringkat 4 klasemen sementara La Liga dengan mengoleksi 52 poin. Mereka tertinggal 10 poin dari pemuncak klasemen sementara yaitu Real Madrid yang sudah mengoleksi 62 poin. Demi kembali ke jalur perebutan juara, maka kubu Los Colchoneros harus terus meraih poin penuh agar bisa membayang-bayangi tetangga mereka tersebut.

Mengingat Sevilla merupakan lawan yang tangguh, Simeone diprediksi akan menurunkan tim terkuatnya pada laga ini. Dengan skema 4-4-2, duet Antoine Griezmann dan Kevin Gameiro akan diturunkan sebagai juru gedor mereka melawan Sevilla. Di sektor sayap, Simeone akan memainkan Yannick Carrasco dan Saul Niguez untuk membantu serangan, sementara duet Diego Godin dan Stefan Savic akan mengamankan pertahanan Los Rojiblancos dari gempuran lini serang Sevilla.

Perkiraan Susunan Pemain
Atletico Madrid (4-4-2):
Oblak; Luis, Godin, Savic, Juanfran; Carrasco, Gabi, Koke, Niguez; Griezmann, Gameiro

Sevilla (3-4-3): Rico; Pareja, Rami, Mercado; Escudero, Iborra, N'Zonzi, Mariano; Vitolo, Jovetic, Nasri

Statistik Kedua Tim
Head to Head

23/10/16  Sevilla  1 - 0  Atlético Madrid (La Liga)
24/01/16  Atlético Madrid  0 - 0  Sevilla (La Liga)
31/08/15  Sevilla  0 - 3  Atlético Madrid (La Liga)
02/03/15  Sevilla  0 - 0  Atlético Madrid (La Liga)
28/09/14  Atlético Madrid  4 - 0  Sevilla (La Liga)

Lima Pertandingan Terakhir Atletico Madrid (K-S-M-M-S)
 26/02/17  Atlético Madrid  1 - 2  Barcelona (La Liga)
03/03/17  Deportivo La Coruna  1 - 1  Atlético Madrid     (La Liga)
05/03/17  Atlético Madrid  3 - 0  Valencia (La Liga)
12/03/17  Granada  0 - 1  Atlético Madrid (La Liga)
16/03/17  Atlético Madrid  0 - 0  Bayer Leverkusen (UCL)

Lima Pertandingan Sevilla (M-M-S-S-K)
25/02/17  Real Betis  1 - 2  Sevilla (La Liga)
03/03/17  Sevilla  1 - 0  Athletic Bilbao (La Liga)
07/03/17  Deportivo Alavés  1 - 1  Sevilla (La Liga)
11/03/17  Sevilla  1 - 1  Leganés     (La Liga)
15/03/17  Leicester City  2 - 0  Sevilla (UCL)


Prediksi Skor

Pertandingan Jornada ke 28 ini dipastikan akan menjadi laga yang ketat. Kedua tim yang bertanding sama-sama berstatus sebagai kandidat kuat juara La Liga musim ini, sehingga jalannya pertandingan di Vicente Calderon ini diprediksi berlangsung dalam tempo tinggi.

Diprediksi laga ini akan dimenangkan oleh Atletico Madrid dengan skor akhir 2-1.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar